Saturday, 17 November 2012

CINTA MEREKATKAN MENJADI SATU [TAHUID]

Sebuah kisah nyata di sebuah grup, gara-gara seorang anggota grup rajin membubuhkan jempol timbullah diskusi dan berlanjut perselisihan antar anggota grup. Alasannya mulai dari gangguan notifikasi jem
pol di BB karena hadirnya sang jempol dan berlanjut ke perbedaan pendapat.


Si pemilik jempol merasa ingin memberikan apresiasi namun rupanya penghargaan tak selalu dianggap sebagai kebaikan. Akibatnya konon beberapa anggota mulai jothakan dengan melakukan tindakan meng-unfriend dan memblok kawan-kawan yang tidak disukai, dan bahkan ada yang meninggalkan grup gara-gara sang jempol yang hendak memberikan apresiasi.

Kisah ini mengingatkan tentang kisah paling populer sejagad, yakni kisah Adam-Hawa dengan ular dan buah kuldinya. Banyak orang yang menyatakan tak suka pada si ular dengan buah kuldinya, namun kenyataannya lebih banyak yang asyik memakannya. Buah kuldi adalah simbol dualitas baik-buruk, yang artinya "keterpisahan". Jempol itu baik adanya, namun jika dinilai dengan baik-buruk akan jatuhlah korban-korban yang saling memisahkan diri.

Cinta adalah kekuatan perekat kemanusiaan yang masih sering diragukan, namun bagi yang sudah terbiasa mencintai tanpa syarat, akan benar-benar menikmati daya jelajahnya menembus kekerasan dan kekakuan hati serta kemampuannya menginspirasi kecerdasan untuk mengatasi setiap persoalan. Cinta tanpa syarat bukan lagi mitos, tetapi bagian dari hidup yang menggerakkan dan memberi semangat untuk merangkul semua dengan tulus.

--
[http://www.facebook.com/photo.php?fbid=4903784235400&set=a.4823305783489.2187907.1321815697&type=1&relevant_count=1]
--

Ilustrasi diambil dari: “We Are Human Angels”

:::♥ I am a powerful, magnificent expression of Divine Love ♥:::

[http://www.facebook.com/photo.php?fbid=10151169548819023&set=a.157927829022.116551.157719019022&type=1&relevant_count=1]

Love&light…(((♥)))…





** ** **








No comments:

Post a Comment