Sony H. Waluyo, 18 Oktober 2013
Tuhan tidak pernah tergesa-gesa
namun dengan sabar terus memberi kelimpahan
menyediakan matahari yang terus bersinar
dan menyirami bumi dengan air hujan
sehingga setiap benih tanaman dapat bertumbuh
yang pada akhirnya berbunga dan berbuah
Setiap jiwa adalah benih yang ditaburkan
yang tumbuh dalam berbagai bentuk fisiknya
bentuk yang menyatakan suatu pertumbuhan
seperti tanaman yang mulai bertunas dan berakar
yang menyiratkan suatu keyakinan
bahwa segalanya akan mencapai tujuannya
Tanaman tak bisa pindah dan beranjak pergi
tanda keyakinan bahwa segalanya tersedia
di tempat dimana ia jatuh dan mulai tumbuh
meletakkan kepercayaannya sepenuh hati
pada kasih yang berlimpah dalam kehidupan
ia hanya perlu mengelola pertumbuhannya
Keheningan batin menjadi tanda fokus pikiran
menetapkan hati pada suatu tujuan
bahwa setiap tujuan baik pasti akan tercapai
dengan cara mengelola pertumbuhan yang baik
tak tergoyahkan oleh angin dan badai kehidupan
semuanya hanya perlu konsisten menempuhnya
Tak ada yang salah dalam proses kehidupan ini
sekalipun ada benih yang jatuh di tanah kering
karena ia hanya akan menjadi pupuk
menyuburkan tanah kering itu
untuk suatu kehidupan di masa depan
yang adalah suatu kepastian untuk kehidupan abadi
Setiap persoalan hidup juga bukan hal yang memberatkan
melainkan tempat dimana jiwa menancapkan akar
yang membuatnya tumbuh semakin kuat
sebagaimana jiwa yang kuat siap memaafkan
dan memberikan solusi-solusi bijaksana
yang didapatkannya dari setiap penyelesaian masalah
Setiap benih jiwa memiliki daya hidup
untuk dapat selalu tumbuh sebagai tanda bahwa ia hidup
sebagaimana manusia menangani masalah-masalah
sebagai pembelajaran untuk tumbuhnya kedewasaannya
menghasilkan kebijaksanaan hidup dan kreasi keindahan
seperti tanaman yang memekarkan bunga dan berbuah
--
[https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10202260261810919&set=a.10202142648310655.1073741832.1321815697&type=1&relevant_count=1]
--
Ilustrasi diambil dari:
<3 The Sacred ॐ Jღurney ॐ Of The ॐ Sღul. 2 <3
“Do you want to make progress? If so, then take each problem not as a challenging rival, but as an encouraging friend of yours, who is helping you to arrive at your ultimate destination.”
~ Sri Chinmoy ~
[https://www.facebook.com/photo.php?fbid=735551216458517&set=a.172535449426766.46137.172492109431100&type=1&relevant_count=1&ref=nf]
===
Silahkan untuk share/tag.
Love&light … ((( <3 ))) …
** ** **
Inspirasi tidak menghilangkan masalah namun akan menjadikan tekanan masalah kehidupan sebagai dorongan untuk berpikir solusi kreatif sehingga wawasan mengembang seperti tekanan angin yang membuat ban mengembang sehingga roda kehidupan kita berputar menggelinding.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
-
Virus yang telah menyerang manusia bumi selama ribuan tahun dan tidak disadari adalah virus archon. Virus ini dibawa oleh mereka yang datang...
-
Dalam sikap tenang meditatif kesadaran terjaga dan merasakan kesatuan terhubung dengan semesta. Sikap meditatif adalah sikap menempatkan dir...
-
Untuk dapat melihat secara lebih menyeluruh, perlu untuk menarik diri dan mengambil posisi sebagai pengamat, sehingga mampu melihat dengan j...
-
Sujud syukur adalah sikap dasar rendah hati untuk siap menerima kelimpahan. Sikap ini mengikuti hukum alam dimana air mengalir ke tempat yan...
-
Secara natural sebenarnya cetak biru jiwa manusia adalah "cinta". Kebencian, persaingan, permusuhan, rasa takut, khawatir adalah h...
-
Sesungguhnya makhluk-makhluk yang ada di dalam tubuh kita, seperti bakteri, virus dan mikroorganisme lainnya diperlukan oleh tubuh sebagai s...
-
Dalam spiritualitas dikenal mantra yang melalui penelitian di bidang cymatic mulai dipahami bahwa vibrasi suara mantra adalah energi. Kata ...
-
Saat ini vibrasi bumi sudah sampai pada frekuensi dimensi 5. Pola kehidupan dimensi 5 semakin kuat tertanam di bumi. Mereka yang mengopera...
-
Kehidupan damai tidak bisa diciptakan dengan cara-cara paksaan, adu otot, debat, perang. Maka sing waras ngalah dari pada ribut dengan yang ...
-
Orgonite adalah sebentuk piranti spiritual yang dibuat pada umumnya untuk booster energi. Desain piramid dibuat atas dasar pemahaman cara ke...
No comments:
Post a Comment