Di sini aku menemukan Tuhan
dengan petunjuk dari sang pengkhotbah
ia bicara tanpa kata-kata
memaparkan dengan lugas
vibrasinya menembus kesadaranku
mendengar bisikan rahasianya
Keindahan adalah bahasanya
sebagai kode akses memasuki rahasianya
hanya perlu menyamakan frekuensi
untuk berkomunikasi dari hati ke hati
tanpa suara namun penuh makna
cukup dengan rasa tanpa penjelasan rumit
Ia tidak mengatakan
Tuhan ada di sini
atau menunjukkan Tuhan ada di sana
ia juga tidak memaksa untuk meyakinkan
ia hanya hadir, tumbuh dan memekarkan bunga
Diam tanpa suara bukanlah kekosongan
namun sebuah sikap untuk menerima
pesan-pesan yang disampaikan
dan terdengar oleh jiwa penuh syukur
yang menjadi mengerti begitu saja
dengan menjadi satu kesatuan frekuensiNya
...((( 💓 )))...
No comments:
Post a Comment