Monday 3 September 2018

Menenggelamkan Hoax dan Nyinyir

Sebenarnya tim hoax dan nyinyir bayaran itu jumlahnya tak seberapa, namun karena banyak yang terpancing menanggapinya maka kekuatannya menjadi membengkak, dan terbukti Ahok tumbang karena membengkaknya kenyinyiran itu. Pendukung Ahok terpancing menanggapi hoax dan nyinyir sehingga justru hanya menambah kekuatan tim hoax menguasai medsos dan mempengaruhi lebih banyak orang. 

Sebenarnya untuk menenggelamkan hoax adalah sederhana yakni cukup dengan diam saja, abaikan dan tinggalkan; maka hanya akan berlalu begitu saja dan tim hoax dan nyinyir bayaran akan kepayahan dan kehabisan ide/bahan.

Perlu dipahami bahwa strategi hoax banyak dilakukan di negara-negara besar bahkan di Amerika sekalipun yang justru menjadi sumber orang belajar strategi pemenangan politik dengan hoax ini.

Lihat ilustrasi ini: "Masyarakat tidak tahu kekuatan mereka yang sesungguhnya". Politikus oportunis bukan apa-apa dan tak memiliki kekuatan tanpa respon dari kita.

Perlu merenungkan kembali petuah leluhur untuk menjaga mulut (ajining diri gumantung saka kedaling lati/harga diri tergantung dari ucapan sendiri). Bicara buruk tentang orang lain hanya merugikan diri sendiri.

"Masyarakat tidak tahu kekuatan mereka yang sesungguhnya". 
Politikus oportunis bukan apa-apa dan tak memiliki kekuatan tanpa respon dari kita. 

Perlu merenungkan kembali petuah leluhur untuk menjaga mulut (ajining diri gumantung saka kedaling lati/harga diri tergantung dari ucapan sendiri). Bicara buruk tentang orang lain hanya merugikan diri sendiri.

...((( 💓 )))...



No comments:

Post a Comment