Tuesday 14 August 2018

Siap Memperluas Wawasan

Sudah sering mendengar gelas setengah isi setengah kosong, ungkapan yang artinya gelas hanya bisa diisi jika ada ruang kosong untuk menerima air. Jika tidak ada ruang kosong maka air yang dituangkan ke gelas akan meluap tumpah.

Begitu juga pikiran tidak akan bisa menerima hal-hal baru untuk dipelajari jika sudah penuh. Apapun yang diisikan akan meluap. Pengetahuan baru tidak bisa masuk ke pikiran. Dalam keadaan penuh terisi, bukan berarti tidak ada pengetahuan baru yang perlu dipelajari.

“Pikiran yang menetapkan batas-batas adalah pagar pembatas (yang menghalangi untuk melihat dan menjelajah lebih jauh).” 
~ Buddha 

Selain itu, memahami artinya perlu proses mencerna dan bukan sekedar hafalan. Pikiran yang terlatih tidak perlu menghafal, melainkan cukup melihat, meraba, mendengar dan pikiran memprosesnya. Pemahaman muncul dari proses ini.

Pemahaman perlu proses berpikir dan jika terlatih berpikir lebih mudah memahami lebih jauh sehingga wawasan semakin meluas.

“Kau tidak akan memulai bab baru berikutnya dari kehidupanmu jika kau terus-menerus mengulangi membaca bab terakhir yang kau baca.” 

...(((  )))...

No comments:

Post a Comment