Ritual ucapan syukur dan terima kasih dengan tanaman bukanlah perbuatan musyrik atau penyembahan berhala melainkan sebagai dialog dengan alam yang disimbolkan dengan Dewi Sri yang artinya dewi kebaikan yang secara nyata mengulurkan "tangan" sebagai kepanjangan dari Sang Ibu Kehidupan memelihara manusia.
Bangsa yang terbekati tidaklah dinyatakan dengan kemenangan perang melawan siapa yang dianggap musuh, melainkan bangsa yang hidup dalam rasa syukur dengan berbagai perayaan seni budaya oleh karena menikmati kelimpahan alam.
Hidup dalam pola persaingan dan peperangan berebut sumber hidup adalah ekspresi mereka yang tidak mengenal Sang Sumber Hidup yang terus-menerus melimpahkan berkah. Mereka tidak melihat kehadiranNya sebab pikiran mereka tertutup oleh trauma kepedihan akibat pola pikir persaingan dan permusuhan.
Rasa hormat kepada alam lahir dari pengalaman nyata dekat dengan alam sebagai wujud nyata kehadiran Sang Sumber Hidup yang juga menuntun masyarakat saling berbagi berkat sebab menyadari keilahian yang ada pada setiap makhluk.
Kehidupan damai dan perayaan syukur adalah tanda nyata masyarakat yang hidup dekat dan akrab dengan Sang Pencipta.
Bangsa yang terbekati tidaklah dinyatakan dengan kemenangan perang melawan siapa yang dianggap musuh, melainkan bangsa yang hidup dalam rasa syukur dengan berbagai perayaan seni budaya oleh karena menikmati kelimpahan alam.
§
Inspirasi tidak menghilangkan masalah namun akan menjadikan tekanan masalah sebagai dorongan untuk berpikir kreatif sehingga wawasan mengembang seperti tekanan angin pada ban yang membuat roda kehidupan kita berputar menggelinding.
Klik "Follow" di blog untuk berlangganan gratis inspirasi-inspirasi baru.
Monggo untuk share. Rahayu sagung dumadi.
Vibrasi cinta.
...((( 💓 )))...
No comments:
Post a Comment